Senin, Januari 11

0
Manfaat mengkonsumsi ikan

Senin, Januari 11

Share this history on :

Dibandingkan produk hewani lain, seperti daging sapi dan ayam, sesungguhnya ikan memiliki beberapa kelebihan. Selain harga yang umumnya relatif lebih murah, ikan yang dijual di pasar jenisnya juga sangat beragam. Mulai ikan laut sampai ikan yang dibudidayakan di air tawar, seperti ikan mas, gurame, mujair, dan lele.

Kelebihan lain, ikan segar sangat kaya nutrisi. Karena rendah kalori, ikan juga cocok dikonsumsi Anda yang sedang ingin mengurangi lemak hewani dan diet menurunkan berat badan. Pola kebiasaan makan ikan seperti pada masyarakat Eskimo dan Jepang memberi petunjuk kuat atas sangat rendahnya kejadian penyakit jantung serta penyakit degeneratif lain pada masyarakat tersebut.

Meski memiliki kandungan gizi dan protein relatif sama, daging ikan dianggap lebih baik karena mengandung Omega 3 dan Omega 6. Omega 3 dan Omega 6 termasuk asam lemak tak jenuh jamak esensial yang berguna untuk memperkuat daya tahan otot jantung, meningkatkan kecerdasan otak jika diberikan sejak dini, melenturkan pembuluh darah, serta dapat menurunkan kadar trigliserida, mencegah penggumpalan darah, dan mencegah munculnya berbagai jenis kanker.

Omega 3 dan Omega 6 berasal dari berbagai jenis ikan, terutama yang berasal dari laut, seperti sarden, tuna, cakalang, kembung, makarel, herring, salem, dan bonito. Guna meningkatkan kadar Omega 3, Anda sebaiknya mengonsumsi ikan laut seminggu dua kali.

Kalau selama ini Anda terbiasa mengolah ikan dengan menggorengnya, cobalah dengan dikukus dan tim. Sebab, Omega 3 mudah menguap bila terkena panas. Selain itu, ikan juga akan terasa lebih gurih dan enak jika dimasak dengan cara dikukus dan tim. Mulai sekarang, biasakan mengonsumsi ikan laut di keluarga Anda.


0 comments:

Posting Komentar

 

ADVERTISEMENTS

Subscribe Archive News

Segera konfirmasi email anda agar saya bisa mengirimkan Artikel terbaru gratis ke email anda.

Arhive News Merupakan Sebuah Blog Yang dibuat oleh SIAF, tujuannya adalah ingin berbagi informasi terbaru di dunia online, jangan lupa tinggalkan kesan pesan anda di blog sederhana ini salam hangat dari saya.