Kamis, Februari 24

2
Tidak Ingin Gemuk,Tidur Siang Cukup 30 Menit

Kamis, Februari 24

Share this history on :

Tidak Ingin Gemuk,Tidur Siang Cukup 30 Menit – Sebagian orang banyak yang takut tidur siang dikarenakan adanya mitos yang menyebutkan ,jika tidur siang, berat badan akan bertambah.Namun mitos tersebut terkait dengan kebiasaan orang yang tidur siang sehabis makan siang.Tapi benarkah tidur siang memicu kegemukan?.

Untuk masalah ini,sampai dengan sekarang, para peneliti belum menemukan hubungan kegemukan dengan tidur siang.Namun peneliti hanya menjelaskan kebiasaan tidur siang yang lama memang membuat tubuh tidak bergerak sehingga kalori yang dibakar menjadi sedikit.

Dilansir dari HealthMad,Kristie Leong MD, dokter kesehatan keluarga dari Virginia menyebutkan durasi tidur siang jangan lebih dari 30 menit.Ini dikarenakan tidur siang yang terlalu lama atau lebih dari 30 menit akibatnya malah akan membuat merasa mengantuk terus sepanjang hari. Tubuh jadi tidak bergerak sehingga kalori yang di dalam tubuh jadi tidak terbakar.

Sebaliknya menurut Dokter Leong, tidur siang dalam durasi yang pendek (30 menit) justru memiliki banyak manfaat. Salah satunya menggantikan kurang tidur di malam hari bagi yang sering kerja lembur, meski kualitasnya tentu tidak sebaik tidur malam.

Tidur siang bukan berarti memperbanyak waktu tidur, yang penting jumlah keseluruhan tidur dalam satu hari masih dalam batas wajar, yaitu 6-7 jam sehari untuk orang dewasa.

Tidur siang dalam durasi pendek juga membantu menjaga kadar hormon stres atau kortisol, sehingga pikiran akan menjadi lebih segar setelah bangun. Dengan tingkat stres yang rendah justru baik untuk mencegah kenaikan berat badan.

2 comments:

PELANGSING HERBAL mengatakan...

Ingin tidak gemuk perbanyak aktifitas dan kurangi makanan.

Unknown mengatakan...

Herbal Emang Mantap Gan............

Posting Komentar

 

ADVERTISEMENTS

Subscribe Archive News

Segera konfirmasi email anda agar saya bisa mengirimkan Artikel terbaru gratis ke email anda.

Arhive News Merupakan Sebuah Blog Yang dibuat oleh SIAF, tujuannya adalah ingin berbagi informasi terbaru di dunia online, jangan lupa tinggalkan kesan pesan anda di blog sederhana ini salam hangat dari saya.